SDN 5 Berkarya Mengikuti Lomba Video Youtube P5 Ramadhan

Kota Bima-SDN 5 Berkarya. SDN 5 Rabangodu Utara Kota Bima sebagai sekolah penggerak di Kota Bima memiliki motto Berkarya (berprestasi, berkarakter dan berbudaya) berperan aktif di segala kegiatan yang diadakan oleh Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kota Bima maupun organisasi-organisasi diluar pendidikan.

Salah satunya kegiatan yang digagas oleh Dikpora Kota Bima yaitu lomba pembuatan video youtube tentang Pendidikan Projek Profil Pelajar Pancasila (P5) dalam bulan ramadhan.

Lomba tersebut diantaranya lomba ceramah agama dan lomba prakter sholat berjamaah bagi siswa-siswi jenjang SD/MI se Kota Bima.

SDN 5 Berkarya, Selasa (28/03) mengirimkan video hasil rekaman yang telah dilakukan selama beberapa hari dengan mengambil tempat di lokasi Destinasi Wisata Lawata Beace Kota Bima.

Sesuai jadwal batas pengiriman video lomba tanggal 28 maret 2023 dan akan diumumkan hasilnya pada tanggal 31 maret 2023.

Berikut nama-nama siswa-siswi yang ikut lomba video youtebe:

Video sholat berjamaah:

1.      M. Naufa Ash Siddiq

2.      Muhammad Izzul Haq

3.      Abdul Rasyid

4.      Khalda Raihanah

5.      Rahmatilah Berlian

Video ceramah

Ghina Izzatunnisa

Kegiatan lomba video tersebut di bina langsung oleh guru-guru PAI antara lain Dedi Sofiyan, S.Pd.I,M.Pd dan Nurkhairiah, S.Pd.I. Pembina berharap lomba video youtube bisa masuk 5 besar dalam lomba P5, harapnya. Admin