APA DAN BAGAIMANA SIH BENTUK PAMER KARYA P5 SDN 5 RABANGODU UTARA KOTA BIMA ?

Kota Bima. Sabtu, 18 Maret 2023. Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila merupakan salah satu dari upaya untuk mendikte karakter profil pelajar pancasila kepada peserta didik di era 4.0 ini. Melalui projek ini pula sekolah pelaksana program sekolah penggerak (PPSP) mendesain rencana kegiatan yang matang dengan melibatkan pemangku kepentingan dengan harapan merancang kegiatan yang dapat mewujudkan harapan Kurikum Merdeka yang diluncurkan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Riset dan Teknologi sejak tahun 2020 ini.

Lalu, apa sih pamer karya P5 itu ?

Pamer Karya P5 merupakan perayaan akan tercapainnya tujuan yang direncanakan. Dalam pameran itu akan menampilkan semua dokumentasi kegiatan dari Modul Projek, bentuk dan cara asesmen yang dilakukan, foto – foto proses kegiatan dan hasil kegiatan peserta didik. Semua ini bertujuan untuk dipamerkan kepada khayalak ramai supaya sebagai bentuk ketercapaian yang telah diraih dalam melaksanakan projek profil pelajar pancasila.

 

Bagaimana menggelar Karya P5?

Sebelum menggelar karya atau melaksanakan Pameran maka akan dibentuk dulu desain, mengasesmen semua kebutuhan, kondisi yang akan terjadi, bentuk acara, bentuk stand pameran, teknik melayani pengunjung, siapa saja yang akan terlibat dalam menjaga standnya.

Dalam pameran ini pun yang perlu dilibatkan secara aktif adalah peserta didik itu sendiri, karena selain dari melaksanakan projek untuk memahami nilai – nilai juga bagaimana mereka dapat terlibat secara aktif dalam memamerkan hasil karyanya sendiri.

Berikut kami uraikan bentuk susunan acara pamer Karya Projek Pengutan Profil Pelajar Pancasila yang telah dilakukan :

 

Pra Acara.

Pada Pra acara ini bertujuan untuk menhibur tamu atau undangan sebelum acara inti dimulai. Tujuannya adalah sebagai kegiatan pengisi supaya undangan tidak bosan menunggu sebelum masuk ke acara inti sembari menunggu undangan lain. Adapun kegiatan di pra acara adalah menampilkan atraksi – atraksi peserta didik seperti :

-       Tarian – tarian

-       Puisi

-       Semaphore

-       Silat

-       Dan lain sebagainya

Dengan adanya kegiatan pra acara , akan mampu menghidupkan suasana pameran yang digelar tersebut. Sehingga, tamu atau undangan mendapat hiburan, bahkan memahami bahwa ini adalah hasil dari sekolah tersebut. Semakin banyak dan bagus tampilan dari peserta didik, akan semakin kaya kreatifitas dari peserta didik serta kualitas pendidikan di sekolah tersebut.

 

Kegiatan Inti.

Pada kegiatan inti acara pameran ini merupakan acara yang sacral dengan untaian kegiatan yang runut dilakukan seperti pembukaan, menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya, Berdo’a, Pidato refleksi peserta didik, penyerahan cendera mata, sambutan – sambutan dan penutup.

 

Kegiatan yang paling penting disini adalah undangan diberi kesmepatan untuk mengunjungi pameran peserta didik. Pengunjung diperbolehkan untuk menguji wawasan pengetahuan peserta didik yang menjaga stand.

 

Jadi, terjawab sudah apa dan bagaimana pamer karya eksplorasi hasil projek penguatan profil pelajar pancasila di SDN 5 Rabangodu Utara Kota Bima. Admin06-Erdin, S.Pd.