Pengambilan Nilai Praktek PJOK Bagi Kelas VI
Kota Bima-SDN 5 Berkarya. Jum'at (19/05) Kegiatan ujian praktek bagi siswa kelas VI mata pelajaran pendidikan jasmani, olahraga dan kesehatan (PJOK) berlangsung di lapangan sekolah, kegiatan ini merupakan pengambilan nilai bagi siswa kelas VI sebagai salah satu item penilain ujian akhir dalam memenuhi syarat akademik nantinya.
Dalam kegiatan tersebut di pimpin oleh 3 guru PJOK diantaranya Nuralamsyah, S.Pd, Andi Wibowo, S.Pd dan Dewi Sartika, S.Pd.
Ujian praktek dibagi dalam 3 materi sebagai materi penilaian yaitu materi atletik (lari sprint), permainan bola besar (servis dan passing bola voli) dan senam lantai (rol depan dan sikap lilin), dengan masing-masing guru memegang 1 materi ujian penilaian.
Sekitar 80-an orang siswa mengikuti ujian praktek tersebut dan 3 orang siswa tidak bisa mengikuti ujian praktek karena sakit dan ijin.
Nuralamsyah salah satu guru PJOK mengungkapkan kegiatan pengambilan nilai ujian praktek berjalan dengan baik sesuai waktu yang telah ditentukan "alhamdulillah pengambilan nilai berjalan dengan baik walaupun masih ada beberapa orang siswa tidak bisa mengikuti ujian praktek karena alasan sakit dan ijin" ungkapnya.
ia berharap mereka dapat mengikuti ujian susualan nantinya "insyaAllah akan kami berikan waktu dan kesempatan dihari lain bagi yang tidak bisa mengikuti ujian saat ini, sehingga tidak ada siswa yang tidak mengikuti ujian praktek" lanjutnya.
Selain ujian praktek PJOK para siswa juga mengikuti ujian praktek mata pelajaran lain sesuai jadwal yang sudah dibagikan dan khusus PJOK dilaksanakan pada hari Jum'at mulai jam 07.30 wita hingga jam 09.30 wita. Admin